Momen Lucu Saat Puan Hampir Skip Pidato Jokowi di Nota Keuangan

 Momen lucu terjadi di Rapat RUU APBN 2025 & Nota Keuangan, di Gedung MPR/DPR RI, Jumat (16/8/2024). Ketua DPR Puan Maharani hampir melewatkan pidato Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Hal ini terjadi kala Puan hendak menutup pidato di awal acara seusai membacakan kapan masa persidangan I DPR RI tahun 2024-2025 akan dilakukan. Ia yang seharusnya mempersilahkan Jokowi maju ke podium justru menutup pidatonya dah hendak mengucap salam penutup.

“Demikian Pidato Pembukaan Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024-2025,” katanya.

“Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, atas nama Pimpinan DPR RI, kami mengumumkan kepada seluruh rakyat Indonesia bahwa Masa Persidangan I DPR RI, Tahun Sidang 2024-2025 akan dimulai sejak hari ini, Jumat, 16 Agustus 2024 sampai dengan hari Senin, tanggal 30 September 2024,” tambahnya lagi.

Setelah mengatakan hal tersebut ia tiba-tiba mengucap terima kasih. Ini pun dilanjutkan dengan “wassalamualaikum”.

Namun seketika ia ingat kalau agenda tersebut belum ditutup. Sambil tersenyum dan membolak-balik lembar pidatonya, ia berucap “belum.. belum ditutup”.

Hal ini pun mengundang tawa dan senyum dari anggot dewan. Jokowi pun terlihat memberi senyuman karena ketidaksengajaan tersebut.

“Selanjutnya marilah kita dengarkan pidato kenegaraan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dalam rangka penyampaian keterangan pemerintah atas Rancangan Undang-Undang tentangAnggaran Pendapatan Daerah dan Belanja Negara tahun anggaran 2024-2025,” katanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*